Senin, 24 Agustus 2009

Cancel yang Bikin Kesel

suatu hari, seperti biasanya pesen bis DURI-PKU jauh2 hari dan lupa confirm sampai hari H...duh, cek daftar penumpang ada 44 orang, langsung telp transport,

"pak, saya mau confirm bis..."
"untuk kapan mbak?"
"hari ini pak.."
"wah kan harus 1 hr sebelumnya mbak"
"abis kemarin telp nya sibuk terus pak..." (boong berat padahal lupa)
"go-show aja ya mbak..."
"lho emang kapasitas busnya berapa pak?"
"30 mbak"
"jadi 2 bis doonk...jd bisa donk pak?"
"nggak mbak 1 bis aja, banyak yg rombongan chopper soalnya"

Hmmm...dengan teori matematika lanjut aja dah gak masuk, 44 orang, klo yg 7 naik chopper pun masih ada 37 orang lagi. Mo masuk ke dalam bus berdaya tampung 30 orang...yg 7 mungkin ditaro di bagasi x yee...nah yg go show kayak gw mungkin disuruh gelantungan di spion.

Karena teori probabilistiknya yg sangat mustahal dan mustahil, jd terpaksa pesen travel, duh gak safe kan (gak safe di kantong maksudnya...hehe). Singkat kata singkat cerita akhirnya aku pesen travel jam 5 (bus jam 4) dengan catatan klo dapet bis aku cancel travelnya.

Berdoa sepanjang waktu di transport...Yippiee akhirnya dapet kursi jg walau paling belakang, langsung deh telp travel.

"hallo pak, saya yg td pesen travel ke PKU, maaf pak saya cancel ya."
"ok mbak dicancel jd jam berapa?"
"nggak jadi pak, dicancel.."
"ok, jadi jam 6 ya?"
*tambah bingung*
"nggak pak, gak jadi berangkat.."
"Gimana siih? bilang doonk batal!!" nada mulai kenceng
"lho kan tadi saya udah bilang cancel.."
"denger ya mbak, cancel sama batal itu beda, cancel itu artinya ganti jadwal, batal itu gak jadi berangkat!!"telpon dibanting. Tinggal saya bingung dan bengong.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar